Posts

Showing posts from 2011

Politik Lingkungan

Politik Lingkungan Oleh Tony Djogo Sejak didiskusikannya persoalan-persoalan lingkungan sejak tahun 1970-an dengan skenario limits to grow, pembangunan berkelanjutan, konperensi Rio de Janeiro, WSSD dan sebagainya sampai sekarang sangat nyata bahwa lingkungan dan sumberdaya semakin rusak dan pembangunan semakin tidak berkelanjutan. Teori, kebijakan lingkungan dan sumberdaya alam dan rancangan program dan proyek kebanyakan tidak berhasil menangani persoalan lingkungan. Ada kekuatan ekonomi dan pasar yang sangat besar yang bisa dianalisis dari sudut ekonomi politik. Ada perdebatan apakah akar persoalan lingkungan ada dalam domain ekonomi atau politik? Ada korelasi negatif antara perkembangan ilmu pengetahuan, konsep,strategi lingkungan dan teknologi lingkungan dengan kerusakan lingkungan. Sebagian pakar menyatakan bahwa persoalan lingkungan lebih berakar di bidang politik daripada ekonomi. Hampir semua orang dewasa berpendidikan pasti pernah mendengar tentang politik walaupun tidak sem